Langsung ke konten utama

Entri yang Diunggulkan

Film Muatan Budaya Batak Ngeri-ngeri Sedap di Netflix

Beberapa kali cuplikan film Ngeri-ngeri Sedap ini lewat di beranda tiktok. Membuatku yang awalnya hanya senyam-senyum saja menyaksikan tayangan singkat tersebut. Hingga akhirnya, penasaran sampai titik tertinggi. Bersyukur sekali, karena tak lama setelah penayangan di bioskop selesai. Film Ngeri-ngeri Sedap ini muncul di Netflix. Langsung saja saya putuskan untuk menontonnya saat melihat film yang mengangkat budaya batak ini berada di urutan pertama rekomendasi dari Netflix. Berhubungan Dengan Suku Batak Sejak Kecil Saat menonton tayangan ini, saya termasuk yang beberapa kali menyaksikan youtube channel Adik Abang yang dulu saya kenal sebagai Agak Laen. Gara-gara muncul lagu Agak Laen yang memang benar lain kali lah lagu ini, hehe. Sejak kecil saya sudah dekat dengan orang-orang dari suku batak. Bukan apa-apa, kalau pernah dengar nama daerah Rawa Lumbu, mungkin akan tahu kalau di Jembatan 13 sampai Jembatan 14 itu banyak sekali suku bataknya di sini. Bermula dari issue mengenai pemind

Seragam Kurir JNE Menjadi Joni Super Kurir

seragam baru

Ada berita terbaru apa hari ini? Saya membawa berita baru buat pelanggan JNE. Yang suka rindu mendengar suara “PAKET” dari luar rumah. Sosok yang suka membawa paket kita, mengantarnya ke rumah dengan sabar mau panas maupun hujan. Nah, kali ini ada informasi mengenai para kurir JNE.

Tahu enggak kalau super kurir JNE ini punya maskot yang dinamai JONI. Nah, si Joni ini sebelumnya berpenampilan seperti mas-mas tampan yang mengenakan seragam serta topi JNE. Sebagai bentuk apresiasi untuk para kurir, si Joni ini mendapat kejutan dari professional komik artis yang karyanya sudah dipercaya oleh Marvel dan DC Comics.

Kurir Adalah Pahlawan Bagi UMKM

Sepertinya, kalau enggak ada JNE, di Indonesia enggak akan ramai versi “tok.tok. Paket.” di Tiktok. Soalnya, semenjak keberadaan JNE yang sebelumnya banyak orang belum pernah belanja via online. Langsung belajar belanja melalui online. 

Pertama kali mengenal kurir JNE saat menerapkan jualan online. Transaksi terjadi melalui fitur SMS dan media untuk berjualannya di Facebook. Dari sinilah belajar mengirimkan paket ke agen JNE. Memberikan pengarahan pada pelanggan bahwa paket baru akan sampai di beberapa hari yang ditentukan oleh JNE.

Nantinya, kurir JNE yang akan mengantarkan langsung paket ke rumah pelanggan. Dan waktu itu, masih banyak yang belum paham “apa sih itu JNE?” Secara ya layanan pengiriman hanya mengenal satu saja, yaitu pengiriman milik Indonesia. Sisanya, banyak yang masih belum mengenal dengan baik JNE itu apa.

Setelah bertahun kemudian, ketika banyak orang mengenal apa dan siapa JNE itu. Mulailah berbondong-bondong transaksi melalui online terjadi. Bahkan, untuk pengiriman dokumen juga dipercayakan pada JNE.

Dan yang paling berjasa dari pengiriman ini tentunya para kurir. Bukan hanya kurir saja, tapi kurir yang membawa paket kita ke agen pusat. Semua pegawai JNE, mau itu kurir, supir logistiknya sampai yang menyortir paket-paket kita di gudang pusat. Semua tentunya punya jasa yang tiada tara.

Mau hujan atau badai apalagi panas membara. Kurir-kurir ini tetap berjibaku mengantarkan paket kita. Kadang, harus berdiri bermenit-menit lamanya karena saat mengantarkan paket si empunya paket lama merespons pak kurir.

Ada juga beberapa kali lewat di berandaku, pengalaman para kurir mengantarkan paket melalui jalur yang terjal. Mulai dari jembatan yang bisa bikin kecebur karena cukup berbahaya. Atau justru rumah yang letaknya sangat terpencil, sampai harus masuk ke jalur kecil tak beraspal dan penuh pepohonan. Sang kurir sempat hendak menyerah karena disangka ini alamat palsu, tapi ternyata bukan. Alamatnya benar dan memang rumahnya terpencil sekali.

Menjadi kurir pasti membuat banyak dari pegawainya belajar dan mengenal banyak daerah yang mungkin belum mereka kenal. Dari usaha kerja keras mereka inilah yang dengan sabar mengantarkan dan memberikan pelayanan yang baik untuk kita. Paket kita bisa sampai dengan baik.

Dengan keberadaan JNE dan para kurirnya yang bertanggung jawab ini. Produk dari UMKM Indonesia bisa melanglang buana ke seluruh penjuru Indonesia. Bahkan, bisa membantu ketika pandemi berlangsung kemarin. Mengirimkan apa saja ke keluarga kita tetap bisa terjangkau walaupun kita tidak bisa mengantarkan langsung.

kurir jne

Apresiasi Kurir JNE Atas Kerja Kerasnya

Kalau kerja keras kita diapresiasi tentunya kita akan semangat dan senang ya saat bekerja. Karena itu, JNE juga enggak mau tutup mata dengan gigihnya pekerjaan para kurir ini. Dengan bekerjasama dengan Ario Anindito, si super kurir JONI menjadi super hero!

Tentunya super hero yang lebih masuk akal karena keahlian si Joni ini mengantarkan barang. Maka peralatan dan kekuatan supernya ini bisa membantu pekerjaannya mengantarkan paket bisa lebih on time dan cepat sehingga bisa membantu sesama sesuai dengan nilai yang ada di JNE.

Pembuatan karakter super kurir Joni ini juga sesuai dengan tagline JNE yaitu Connecting Happiness. Apa sih maksudnya Connecting Happiness ini?

Connecting Happiness Maksudnya Apa Sih?

Mari kita ingat kembali. Saat kita checkout barang dan barang tersebut adalah barang yang kita inginkan banget atau kita butuhkan. Kemudian, barang ini setelah kita beli sedang dalam proses pengiriman. Dari penjual, dikumpulkan di gudang kemudian dibawa ke kota tempat kita tinggal.

Tak lama, beberapa hari kemudian, paket kita sudah berada di tangan kurir yang menunggu kita di depan pagar. Nah, perasaan saat menerima paket yang sudah kita dambakan tentunya berbeda kan? Ada rasa senang dan gembira ketika paket itu datang. Apalagi kalau tiba di saat waktu yang tepat.

Begitu pula saat kita ingin mengirimkan barang ke keluarga, sahabat atau kerabat yang tinggal jauh dari rumah. Kemudian kita kirimkan melalui JNE. Saat paket tersebut sudah tiba di tangan mereka, bagaimana perasaan mereka? Tentunya akan bahagia, kan?

Apalagi kalau barang tersebut memang mereka inginkan dan butuhkan. Kemudian sampai dengan selamat setelah diantar dengan baik oleh kurir JNE. Rasanya bukan saja bahagia tapi juga akan membuat hubungan kekeluargaan menjadi lebih erat walaupun terpisah jarak.

Dari sinilah, pemahaman Connecting Happiness bisa kita ambil pemahamannya. Karena, bukan saja si penerima paket yang bahagia. Tapi juga pengirim paket pun merasakan bahagia apalagi ketika barang yang dikirim sampai dengan selamat.

super kurir

Seragam Baru Untuk Kurir JNE

Kerjasama antara JNE dengan Ario sebenarnya sudah lama terjalin. Terutama saat menghasilkan karya komik strip Joni Super Kurir. Kolaborasi ini saat ulang tahun JNE pada 31 november 2021 lalu. Dan mulai 12 Maret 2022 ini, seragam JNE si Joni Super Kurir diresmikan dan digunakan langsung di acara khusus pada sabtu dan minggu yang bertahap untuk seluruh cabang JNE di Indonesia.

Seperti hari Senin 7 Maret 2022 yang lalu, sebanyak 25 ksatria JNE melakukan konvoi bersama dengan mengenakan T-Shirt berwarna merah yang menampilkan gambar ilustrasi super kurir. Karya ilustrasi ini memang ikonik dan menghiasi seragam baru kurir JNE yang diresmikan langsung di kantor JNE Pusat, Jalan Tomang Raya nomor 11, Jakarta.

Seragam baru ini selain sebagai bentuk apresiasi untuk para ksatria JNE. Atas kerja kerasnya menjadi pahlawan pengiriman. Seragam ini juga diharapkan dapat membuat penampilan para ksatria NE tetap rapi dan kasual meski di hari libur.

Keren memang kerja keras tim JNE selama ini hingga bertahan sampai sekarang. Apalagi bentuk apresiasi untuk kurir yang membuat perusahaan asli Indonesia cocok untuk terus mengantarkan kebahagiaan. Jadi, mari terus menikmati Connecting Happiness bersama JNE.

Kalau pembaca yang mampir, apa yang paling membuat bahagia? Ada cerita khusus yang berkaitan dengan pengiriman JNE? Semoga saja selalu bisa mendapat pengalaman seru bersama kurir JNE biar bisa langgeng menikmati layanan pengantaran dari mereka. Kita happy, kurir juga happy dong ya.


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Review Drama Nana Anime Series (2006)

Nana Anime Series : Dua Nana Satu Tempat Kos Berbeda Takdir. Akhirnya bisa dapat serial anime lagi setelah berkali-kali nontonin judul yang itu lagi-itu lagi. Saking setianya, sampai bingung mau pilih anime mana lagi. Dulu, masih bergantung sama rekomendasi dari Youtube. Berharap bisa dapet anime keren dadakan, seperti waktu nonton Kamisama Hajimemasita.  Tapi, belakangan ini malah nggak sesuai dengan selera. Akhirnya, beberapa hari lalu coba cari lagi di website Myanimelist. Ketemu sama satu judul yang sedikit mencurigakan. NANA. Itu judulnya, iya, nama orang. Kenapa milih judul ini? Karena, masuk kategori Shoujo, biasanya selalu ada karakter cowo-cowo anime yang ganteng. Dan romance, yang tandanya akan ada kisah percintaan. Pas ditonton, wow, ini khusus 21+ ya teman-teman. Tapi, kalau penasaran seperti apa sih serial anime ini. Saya akan ceritain banyak di sini, meski sepertinya sulit kalau disuruh menyeritakan ulang dari A sampai Z. Beberapa hal yang memang saya suka aja dari anime

Intip Peralatan Naik Gunung yang Wajib Anda Miliki

source : https://pixabay.com/id/photos/pendaki-gunung-pegunungan-jejak-5649828/ Mendaki gunung adalah hobi yang menantang tapi memberikan kesenangan tersendiri kepada pelakunya. Untuk Anda yang menyukai hobi satu ini, ada pinjaman bank yang bisa Anda gunakan untuk membeli peralatan naik gunung yang diperlukan. Berbicara soal peralatan naik gunung, memilihnya tidak boleh sembarangan. Anda tidak mau peralatan naik gunung Anda rusak di perjalanan, bukan? selain akan merepotkan, Anda pula jadi harus membeli peralatan yang baru. agar tidak salah pilih, simak informasi berikut ini. Tips Memilih Perlengkapan Naik Gunung yang Tepat Yang paling penting dari peralatan naik gunung adalah memiliki aman dan daya tahannya tinggi. pasalnya medan gunung itu terbilang ekstrem dan bahaya. Maka dari itu, diperlukan peralatan yang bisa menopang beban berat dan aman saat dibawa oleh pendaki. Agar tidak salah memilih peralatan naik gunung, simak tips berikut ini.   Beli Karena Kebutuhan Selain mengutamakan

GOLL..ABORASI Ngajak Online 2022 Inovasi Kreatif Bisnis

Kembali lagi Ngajak Online 2022 GOLL..ABORASI yang diadakan oleh JNE. Tujuannya untuk menambah wawasan serta ilmu bisnis UKM melalui sharing pengalaman dari UKM Sorong yang sudah berpengalaman. Videonya bisa ditonton di channel JNE ID. Tema kali ini cukup menarik yaitu bagaimana menjadikan bisnis online semakin meningkat. Terutama buat UKM yang sedang mengalami stuck. Baik dari omsetnya maupun dari penjualan produknya. Nah, obrolan kali ini cukup menarik, UKM dari Kota Sorong ini enggak tanggung-tanggung membeberkan apa saja inovasi yang dilakukan agar bisnis online-nya semakin melejit. Sebagai informasi, narasumber acara GOLL..ABORASI yang diadakan secara daring ini ada Pak Fredi Luhukay yang merupakan Branch Manager JNE Sorong, Ratna Sari owner dari Nami Craft dan Pak Teguh Hidayat Iskandar owner dari CMO Mooipapua. Ngajak Online 2022 Bahas Tuntas Inovasi Kreatif Bisnis Online Pandemi beberapa waktu lalu membuat masyarakat Indonesia dituntut untuk terbiasa serba online. Karena