Aplikasi Ibis Paint X Mudah Menggambar Dan Mewarnai
Mampir ke artikel ini apakah karena butuh informasi mengenai Ibis Paint X? Kalau iya, Anda enggak salah. Soalnya, saya akan mengulas aplikasi yang masih jadi favorit saya berlatih menggambar dan mewarnai.
Buat yang butuh informasi kelas-kelas menggambar, bisa follow akun-akun seperti @nubiilustrators , @facelessartcommunity , @ruangdesainakhwat. Beberapa akun ini sering juga membuka kelas menggambar. Jangan lupa follow juga akun-akun yang gambarnya di repost sama ketiga akun tadi. Soalnya, mereka juga sering menjadi mentor di kelas menggambar.
Review Aplikasi Menggambar Dan Mewarnai Ibis Paint X
Kenapa Menggunakan Aplikasi Ibis Paint X ?
Awal mula berkenalan dengan aplikasi ini saat keinginan untuk belajar menggambar muncul. Tadinya, saya terbiasa menggunakan ilustrasi di Canva untuk menyediakan konten bertema dakwah. Tapi, sering banget enggak mendapatkan apa yang saya mau, pada waktu itu.
Akhirnya, di tahun 2020, saat pandemi. Saya berkenalan dengan mentor @senandungdesember yang membuka kelas menggambar untuk pemula. Dari sini saya berkenalan dengan dua aplikasi sekaligus, yaitu Medibang dan Ibis Paint X.
Pembelajaran dilakukan di ruang grup whatsapp. Baik pemberian materi sampai diskusi disampaikan di grup tersebut. Waktu awal-awal, sempat enggak pede. Takut yang ikut adalah orang-orang yang terbiasa menggambar. Eh, benar sih perkiraanku, tapi enggak 100% benarnya. Soalnya, ada juga yang sama seperti saya yang belum paham menggambar itu bagaimana.
Sebenarnya, pengenalan aplikasi pertama itu ya aplikasi Medibang. Tapi, salah satu peserta ada yang menyebutkan aplikasi Ibis Paint X. Dari sinilah langsung dikenalkan juga bagaimana cara menggunakannya. Dan ternyata, setelah itu membuat saya jatuh hati sama aplikasi IPX.
Aplikasi Yang Ringan Dan User Friendly
Salah satu nilai lebih Ibis Paint dibanding Medibang adalah aplikasi ini ringan banget. Walaupun keduanya saya pakai yang versi gratis dan ada iklannya. Ibis Paint tetap memenangkannya sebagai aplikasi yang ringan. Enggak pernah mengalami aplikasi loading lama karena ram handphone kecil. Enggak pernah juga mengalami ngelag yang berakibat gambar belum tersimpan. Selama ini aman sentosa.
Selain itu, buatku yang sudah mulai berkenalan dengan fungsi-fungsi di Ibis Paint, meski belum secara keseluruhan. Saya melihat tata letak dari menu-menu di Ibis ini lebih efisien. Seperti pilihan pen, menu lain pelengkap sampai pilihan warna dan layer berada di posisi bawah. Memudahkan pengguna dalam memilih tools yang mau dipakai.
Kalau dibandingkan dengan Medibang yang tata letak warnanya ada di samping kiri. Ini buatku kurang efisien. Justru lebih sering membuatku tanpa sengaja mencoret canvas karena jempolku yang besar ini, meleset ketika hendak menggeser pilihan warna. Sampai sekarang masih belum tahu gimana memindahkan color picker ini biar enggak di samping.
Terus, untuk tools lain sebagai pelengkap, seperti rules, shapes sampai penambahan background, diletakkan di atas. Karena, menu ini memang tidak sering dipakai selama menggambar. Hanya beberapa kali dan itupun di saat-saat awal atau menjelang selesai menggambar.
Tersedia Fitur Background Yang Beragam
Ini juga fitur yang memberikan kemudahan untukku setiap butuh pattern untuk motif dinding. Background untuk lantai. Sampai pemandangan ala-ala anime atau padang bunga yang tinggal ditambahkan untuk pemandangan di luar jendela. Fitur ini sangat mempermudah dan juga menghemat waktu, jadi enggak perlu menggambar sendiri tinggal pilih saja.
Ada juga background seperti di anime, yang mungkin dibutuhkan untuk pemula agar bisa belajar blending gambar milik sendiri dengan background yang ada. Dan buatku ini enggak gampang sih, tapi cukup menantang dan bikin penasaran.
Ibis Paint X Aplikasi Gambar Yang Recommended
Buatku pribadi, aplikasi Ibis Paint X ini memang cocok buat dipakai pemula. Memang enggak harus pemula, tapi faktanya ada beberapa kekurangan dari Ibis Paint dari kacamata illustrator profesional. Yaitu persediaan brush yang kurang lengkap.
Bahkan, di Medibang sendiri yang sudah cukup komplit. Masih terasa kurang bagi ilustrator yang memang sudah dijadikan profesi. Itulah kenapa, mereka banyak yang pindah ke Procreate atau aplikasi lain yang khusus bagi pengguna ipad.
Dan buatku, ini aplikasi yang memudahkan buat kita eksplorasi. Kalau sudah paham cara menggambar, cara menggunakan layer, cara memilih brush dan cara menggunakan rulers. Biasanya akan mudah nanti kalau mau pakai Medibang Paint. Walaupun tata letaknya berbeda, tapi fungsi dan penamaannya tetap sama. Jadi, enggak akan bingung terkait prosesnya.
Oiya ada satu lagi yang saya suka dari Ibis Paint X. Di sini ada brush khusus untuk menggambar rumput. Mempermudah kalau ingin menggambar pemandangan. Jadi, enggak perlu gambar satu-satu, tinggal mainin warna saja karena tinggal pakai.
Aplikasi ini cocok buat yang ingin belajar menggambar dan pemula. Terutama buat yang ingin jadi kontributor Canva sambil menabung komisi dengan mengunggah gambar sendiri. Nah, gambarnya bisa pakai aplikasi Ibis Paint X ini nih.
Anda punya rekomendasi akun atau aplikasi menggambar yang favorit dan mudah digunakan?
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Terima kasih sudah berkunjung. Silakan tinggalkan komentar dengan bahasa yang baik ya. Untuk komentar dimoderasi ya.